Traditional Beauty Secrets of The Palace: Roro Mendut

4:32 AM

Hai selamat sore! Balik lagi review tentang skincare organik dan juga produk lokal asli Indonesia, Roro Mendut. 1 bulan yang lalu aku menerima paket dari Roro Mendut Organic (MAGICSKIN), paketannya lumayan besar. Sebelum paketnya dibuka wangi rempah khas Indonesia udah kecium loh. Roro Mendut merupakan skincare tradisional pertama yang berbahan organik khas Indonesia. Roro Mendut series ini merupakan produk perawatan kulit dan juga SPA tradisional asli dari Yogyakarta. Semua bahan alami, gak ada bahan kimia, oke banget nih ;)
Seperti yang udah kita tau, Indonesia terkenal sebagai negara penghasil rempah-rempah dunia. Rempah-rempah gak cuma buat masak dan kesehatan aja, melainkan juga bermanfaat untuk kecantikan...
Karena penasaran banget sama produk ini, begitu paket dateng aku langsung cobain aja satu per satu produknya. Gimana gak penasaran, ini produk mondar mandir diinstagramnya artis-artis Indonesia. Waktu dapet tawaran buat cobain juga aku seneng banget, serasa artis juga dapet gratisan atau lebih dikenal dengan endorse :v  *dibakar readers*
 Oke, sebelum kita bahas produknya, kita bahas dulu asal usul nama Roro Mendut ;)
RORO MENDUT TRADITIONAL ORGANIC STORY BRAND STORY 
Naaah udah pada baca kan, si Roro Mendut itu gadis Jawa yang terkenal dengan kecantikannya. Roro Mendut series dibuat secara tradisional khas Indonesia untuk merawat kecantikan kulit dan tubuh. 
Oh ya, perlu kalian ketahui kalo Roro Mendut series bebas PARABEN!!! Bahannya semua alami dan dari rerempahan khas Jogja, Indonesia.

Roro Mendut mempunyai beberapa produk perawatan kulit dan SPA, yaitu lulur, masker, v scrub, masker payudara, lulur ketiak, lulur selulit, lulur manten keraton, ratus dan yang terbaru akan di launch yaitu sabun herbal. Sebelumnya aku ditawarin mau coba produk yang mana, aku pilih lulur, masker, v scrub, lulur ketiak dan masker payudara. Tapi begitu paket nyampe ternyata aku juga dikirimin lulur manten dan lulur selulit rempah hitam, asiiik >.<
1. Lulur Rempah Hitam
Lulur rempah hitam ini mengandung organic oryza glutinosa, camelia sinesis, campuran bahan herbal, gracilaria sp dan jasminum sambac yang berguna untuk mencerahkan dan membuat kulit bersinar. Cara pakainya mudah banget, campurin 1 atau setengah bungkus lulur dengan sedikit air, aduk sampai mengental. Usapkan diwajah/tubuh, tunggu setengah kering gosok dengan gerakan memutar. Bilas sampai bersih. 1 bungkus lulur ini bisa untuk 1 kali pemakaian diwajah dan tubuh, kalo cuma buat wajah aja, 1 bungkus lulur ini bisa sampai  4 kali pemakaian, mungkin lebih ;)
Untuk hasil optimal gunakan 2 kali seminggu.

2. Masker Rempah Hitam
Sehabis luluran pake lulur rempah hitam, enaknya dilanjutin sama masker rempah hitam supaya lebih berkhasiat. Untuk kandungan masker rempah hitam ini, kandungannya sama seperti lulur masker hitam. Cuma tekstur masker ini butirannya lebih halus, masker ini ada semacam scrub halusnya juga...Sama seperti lulur juga, masker ini untuk brightening & glowing skin. Cara pakainya setelah pemakaian lulur, campurkan bubuk masker dengan air sama seperti lulur tadi, cuma masker ini didiamkan sampe kering kira-kira 15-20 menit. Sama seperti lulur, masker ini juga bisa buat tubuh.

3. V-Scrub Rempah Hitam
V-scrub rempah hitam ini mengandung organic oryza glutinosa, camelia sinesis, campuran bahan herbal, gracilaria sp, jasminum sambac dan ditambah kayu raper, sirih dan juga lemon. V-scrub ini berguna untuk memutihkan kulit daerah lipatan atau selangkangan. Cara pakainya yaitu campurkan scrub dengan air secukupnya, lalu usapkan didaerah lipatan atau selangkangan, gosok perlahan lalu bilas sampai bersih. Untuk hasil maksimal pakailah 1 kali seminggu secara rutin.

4. Masker Payudara Rempah Hitam
Mengandung oryza glutinosa, mixed herb, gracilaria sp, vigna sinesis, zingiberofficinale dan milk powder, masker payudara ini diformulasikan untuk menutrisi, mencerahkan dan mengencangkan payudara. Masker ini wanginya enak banget, kayak makanan ade' bayi gitu, pas liat ingredientsnya ternyata ada kandungan milk powder, pantesan aja :3
Cara pakainya mudah, campurin bubuknya dengan air secukupnya trus usapkan keseluruh bagian payudara. Diamkan selama 15-20 menit lalu bilas hingga bersih. Pakenya 1-2 minggu sekali ya ;)

5. Lulur Ketiak Rempah Hitam
 Lulur ketiak ini berguna untuk mencegah bau badan dan memutihkan ketiak dengan kandungan organic oryza sativa, mixed herb, gracilaria sp ditambah dengan piper betle dan citrus histryx. Cara pakainya juga sama seperti v-scrub, cuma dipakenya diketiak. Tapi bedanya pemakaian lulur ketiak ini untuk setiap hari.

6. Lulur Selulit Rempah Hitam

Lulur selulit ini bermanfaat untuk mengencangkan kulit kendur dan mengatasi selulit, mengandung kopi, olive oil dan graptophillum pictum. Pemakaiannya 2 kali seminggu agar didapat hasil yang optimal. Caranya tinggal campurkan bubuk lulur dengan air dan usap kebagian yang berselulit. Pas pertama kali coba lulur ini, aromanya kayak pedas gitu, rada cemas takut ntar dikulit berasa pake cabe, hahaha. Ternyata nggak, itu aroma rempah yang paling kuat dari produk Roro Mendut lainnya.

7. Lulur Manten Keraton
Nah, lulur ini berkhasiat untuk memperindah dan mencerahkan kulit pengantin. Dengan kandungan murraya paniculata, curcuma xanthorrhiza, alyxia stellata rest, santalum album dan juga bahan lainnya, lulur ini dipakai secara teratur setiap hari minimal dua minggu sebelum hari H pernikahan.
Ini lulur udah aku pake, ngarep jadi pengantin gpp kali ya, haha. Maskernya hampir mirip sama masker rempah hitam...

oke, saatnya kita luluran & lanjut ke maskernya...
 
untuk tekstur, lulur masker hitam ini punya butiran yang cukup besar tapi gak terlalu kasar untuk kulit wajah. pakainya juga dengan gerakan memutar dan perlahan. Sedangkan masker rempah hitam, teksturnya lebih halus meski ada semacam scrub. Lulur & masker ini aromanya wangi dan sedikit berbau kopi.  
bisa dilihat digambar kiri, scrubnya kelihatan banget. dan digambar kanan waktu masker diaplikasikan di kaki, teksturnya lebih halus dan scrubnya gak kelihatan karena halus.

oke fix, jangan kaget lihat foto cemong dibawah ini :-p
 
ini foto waktu aplikasikan masker diwajah, relax banget nungguin masker kering karena aroma rempah-rempah yang wangi dan aroma kopinya.
 
ini hasil pake lulur + masker untuk pertama kali pemakaian, kemerahan berkurang dan wajah langsung cerah juga halus. seneng banget waktu pertama kali lihat hasil pemakaian memang tebukti kulit jadi lebih putih dan kemerahan berkurang. kulit lebih halus dan glowing. hasilnya pasti tambah OK kalo kita rajin pakenya 2 kali seminggu...
Oh ya, selama sebulan ini aku rajin pakenya dan hasilnya mukaku sekarang lebih cerah & halus. Gak ada breakout sejauh ini :-)
mungkin di foto gak kelihatan bedanya, tapi hasil yang aku rasain nih kulit tangan dan kaki jadi mulus. TOP banget lah, mungkin kalo habis lulur & maskernya aku mau beli karena emang beneran bagus produknya.
oh iya, review ini ditulis berdasarkan pengalaman pribadi dengan jujur meski produk ini disponsori oleh MAGICSKIN.
Buat kalian yang pengen cobain juga produk dari Roro Mendut bisa langsung lihat web mereka di :
Website : http://roromendut.co.id/
magicskin-id.com 
Facebook : https://www.facebook.com/RoroMendutPemutihKulit

PESAN VIA SMS : 0853 2662 4101 (JAM KERJA : SENIN - JUMAT 09.30-16.00)
PESAN VIA BBM : 7DB6E41F - 7552D78C atau 7A78EDD3
PESAN VIA WHATSAPP : 0853 2662 4101 (JAM KERJA : SENIN - JUMAT 09.30-16.00)

Berhubung kamera lagi bermasalah, belum bisa foto selfie sama produk Roro Mendut. Ntar kalo udah aku update lagi postingan ini :-p

Thankyou my beauty readers...
Makasih juga buat Roro Mendut buat produknya...

You Might Also Like

14 komentar

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. hemmm, ribet nian yeh jadi betino :))))

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha iyo bang ribet nian, btw baco postingan ini krn ado unsur roro nyo apo, hahahhaa

      Delete
  3. jadi pengen nyoba :D

    thx bngt buat reviewnya ya say ... ^^

    kalo boleh follow back GFC aq jg ya ^^
    vera-beautycorner.tk

    ReplyDelete
  4. Ih, aku pengen nyoba git. Aku suka wangi rempah" gitu

    aloha-bebe.com

    ReplyDelete
  5. Nice review^^, itu masker rempah hitam bisa buat muka juga yak..

    ReplyDelete
  6. pakai masker itu jerawat bisa hilang ga?

    ReplyDelete
    Replies
    1. jerawat gak bisa hilang kalo kita cuma maskeran, jangan lupa asupan dr dalam dan perawatan dari luar ya sarah

      Delete
  7. Sis masker roro itu bisa bikin kulit cerah juga ya?
    thanks infonya ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, masker ini bisa mencerahkan. lebih baik lg dengan pemakaian teratur

      Delete
  8. Sist ..
    Itu foto yang di wajah , sist pakai Lulur atau masker ya ,...??
    Coz, butiran di wajah nya seperti terlihat "Lulur rempah hitam" yang di pakai, bukan masker nya. .

    :)

    ReplyDelete

Followers

Subscribe